Kenali Jenis Talang Air Rumah yang Cocok untuk Anda

jenis talang air rumah talang pvc plastik

Kenali Jenis Talang Air Rumah yang Cocok untuk Anda

Share this article:

Apa itu Talang Air?

Talang air merupakan saluran air hujan, biasanya diaplikasikan pada atap sebagai komponen dari sistem pembuangan air untuk suatu bangunan. Talang air seringkali menjadi komponen hunian yang tidak terlalu diperhatikan. Padahal keberadaan talang air memainkan peranan penting dalam mengelola sirkulasi air hujan apalagi di Indonesia yang notabene merupakan negara dengan curah hujan tinggi, keberadaan talang air menjadi sangat penting. 

Kegunaan Talang Air

Talang air berfungsi sebagai jalur distribusi air hujan agar air hujan dapat jatuh pada tempat yang seharusnya dan tidak mengganggu tingkat kelembapan bangunan. Akibat talang air yang berfungsi dengan baik, rumah jadi awet dan atap rumah jadi tidak gampang bocor. 

Berikut ini jenis material talang air rumah yang perlu Anda ketahui sehingga Anda dapat memilih talang air yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

 

Jenis Bahan untuk Talang Air

talang air rumah pvc upvc warna putih
Talang terbuat dari Bahan PVC
  • Talang Air PVC dan uPVC

Talang air PVC adalah talang air yang terbuat dari Poly Vinyl Chloride atau plastik. Pada umumnya, harga talang air PVC relatif lebih murah daripada harga talang air dari bahan lain.

Meskipun demikian, talang air dari bahan ini terbilang cukup tahan lama, tidak korosif dan ringan sehingga Anda dapat dengan mudah memasang talang air jenis ini di rumah. Namun, kelemahan talang air dari bahan PVC adalah hanya tahan satu sampai dua tahun dan kurang ramah lingkungan. 

Kini telah hadir Alderon Talang Air uPVC yang terbuat dari bahan uPVC ramah lingkungan yang dapat didaur ulang. Dikenal dengan kekuatannya dan tahan lama, bahan uPVC pada Alderon Talang uPVC dikembangkan secara khusus untuk meningkatkan resistensi terhadap sinar UV sehingga talang air akan tetap awet.

Jadi Anda tidak perlu lagi mengeluarkan biaya tambahan untuk mengganti talang air tiap tahunnya. Di samping itu, Alderon Talang Air tahan cuaca dan bebas timbal. Produk ini merupakan hasil komitmen PT. Unipack Plasindo untuk menghadirkan produk inovatif yang bersahabat dengan lingkungan. 

Ukuran talang air uPVC dari Alderon ini pun cukup besar dibandingkan talang air pada umumnya. Dengan diameter sebesar 6 inch, talang air ini mampu menampung dan mengalirkan air sebanyak 1.610 liter/menit.

talang air aluminium seng metal logam
Talang terbuat dari Aluminium
  • Talang Air Aluminium

Aluminium dikenal sebagai bahan yang tahan terhadap korosi atau karat. Maka dari itu talang dengan bahan aluminium banyak dipilih sebagai talang air rumah. Memiliki berat yang ringan, talang air bahan aluminium memudahkan pemasangan. Namun talang aluminium memiliki kekurangan yaitu mudah penyok.

talang air bahan logam tembaga
Talang Bahan Tembaga
  • Talang Air Tembaga / Logam

Talang bahan tembaga banyak dipilih karena memiliki banyak pilihan warna yang indah sehingga Anda tidak perlu mengecat talang untuk mempercantiknya. Selain itu talang jenis ini juga tahan terhadap karat. Sesuai dengan kelebihannya, untuk mendapatkan talang jenis logam ini Anda harus merogoh kocek lebih dalam dibanding talang jenis lainnya.

hindari kebocoran talang beton cor gunakan cat anti bocor waterproof aquatuff
Hindari Kebocoran Talang Beton/Cor – Gunakan Cat Anti Bocor AquaTuff
  • Talang Air Beton / Cor

Talang jenis ini memiliki daya tampung yang lebih besar dibanding talang jenis lainnya. Namun proses pembuatannya sulit dan membutuhkan waktu yang lama.

  • Talang Air Galvalum

Talang air galvalum merupakan talang air yang terbuat dari campuran baja dan aluminium. Oleh karena itu, tidak heran apabila talang air jenis ini sangat kokoh, ringan dan tahan lama walaupun di tempat terik sekalipun. 

Harga talang galvalum bervariasi mulai tergantung tingkat ketebalan dan lebar talang tersebut. Semakin tebal berarti semakin tahan lama dan mampu menampung air dalam jumlah yang lebih banyak. 

  • Talang Air Baja Ringan

Talang baja ringan memiliki kekuatan tahan terhadap benturan, tahan semua jenis cuaca dan dapat di cat. Namun talang jenis ini tidak tahan karat dan memiliki bobot yang berat sehingga menyulitkan untuk instalasi.

talang air seng zincalume zync
Talang Air Seng Zincalume. Sumber: archiexpo.com
  • Talang Air Zincalume

Sama halnya seperti aluminium, talang air bahan zincalume juga tidak mudah berkarat. Hanya saja talang jenis ini memiliki beberapa kekurangan yaitu tidak cocok untuk instalasi DIY dan memiliki harga yang relatif mahal.

  • Talang Air Seng

Seng atau zinc adalah zat yang umum untuk dijadikan bahan bangunan termasuk menjadi talang air. Seng talang umumnya tidak hanya terbuat dari zinc saja tetapi sudah dicampur dengan aluminium dan titanium sehingga talang air seng memiliki daya tahan yang lebih kuat daripada talang air aluminium. 

Kekurangan talang seng adalah seng talang ini cukup mudah berkarat sehingga lebih mudah bocor dan harus beberapa kali diganti. Meskipun harga talang seng bervariasi, namun pada umumnya harga talang seng masih di bawah talang galvalum.

Berbeda dengan talang air PVC, talang air galvalum dan seng umumnya dijual dalam bentuk gulungan dan dalam satuan meter. Jadi, ketika Anda membeli talang air dari bahan ini, Anda harus membentuk dan memasangnya sendiri. 

Selain talang air yang terbuat dari beberapa bahan di atas, masih ada beberapa talang air lain seperti talang air dari metal, talang air aluminium, talang air baja ringan hingga talang air fiber. Namun, talang air tersebut merupakan talang air yang jarang digunakan oleh masyarakat Indonesia.

 

Jenis Talang Air Berdasarkan Kegunaan

Berikut beberapa jenis talang air yang biasa kita temui berdasarkan fungsi atau kegunaannya:

jenis talang air rumah untuk menampung air hujan talang upvc alderon
Talang Air uPVC Alderon untuk Menampung Air Hujan
  • Talang Air untuk Menampung Air Hujan

Talang air jenis ini biasa kita temui pada genteng rumah, guna mengalirkan air hujan menuju ke penampungan. Ciptakan hunian yang nyaman untuk keluarga dengan menggunakan atap uPVC Alderon Twinwall dan Alderon RS.

talang air pada kanopi baja ringan
Model Talang Air pada Kanopi Baja Ringan. Sumber: externalworksindex.co.uk
  • Talang Air pada Kanopi

Selain genteng/atap rumah, kanopi juga perlu dilengkapi dengan talang air, agar air hujan tidak menggenang dan dapat ditampung langsung melalui pipa. Jangan lupa gunakan kanopi Alderon Twinwall dan Alderon RS untuk sempurnakan rumah minimalis Anda ya.

talang air hidroponik berbentuk kotak
Talang Air Hidroponik Berbentuk Kotak. Sumber: hydroponicgardening.com
  • Talang Air Hidroponik

Biasanya talang air jenis ini dipergunakan untuk produksi dalam jumlah banyak.

 

talang air rumah berbentuk kotak
Talang Air Rumah Berbentuk Kotak

Jenis Talang Air yang Umum Digunakan Berdasarkan Bentuk/Model

  • Talang Kotak / Persegi
  • Talang Setengah Lingkaran
  • Talang Trapesium

Macam-macam Ukuran Talang Air

Talang air memiliki beragam ukuran namun berikut ukuran talang yang paling sering digunakan:

  • 4 inch atau 10,1 cm
  • 4,7 inch atau 12 cm
  • 6 inch atau 15,2 cm
  • 8 inch atau 20,3 cm
  • 9 inch atau 22,8 cm

 

Berapa Harga Talang Air?

Harga talang air rumah tergantung dari bahan pembuat dan ukuran lebar serta panjangnya talang itu sendiri. Untuk jenis talang PVC/uPVC Anda dapat menemukan harga talang air mulai dari 60 ribuan hingga 150 ribuan per batangnya.

 

Bagaimana, sudah mendapat gambaran talang air apa yang paling pas untuk hunian? Pilih jenis talang air rumah sesuai dengan kebutuhan Anda. Dapatkan produk Alderon Talang Air uPVC berkualitas dengan harga terbaik melalui formulir online ini atau info lebih lanjut mengenai produk Talang Air dan Pipa Hollow uPVC Alderon klik disini, atau kontak via Live Chat Customer Care, tim kami akan segera menghubungi Anda.

Share this article:

LET'S GET SOCIAL

Want to get our product faster ?

CONTACT US

Alderon

Altira Office Tower 37th Floor
Altira Business Park
Jl. Yos Sudarso Kav. 85
Jakarta 14350 - Indonesia

Phone +6221 2188 2099 / 2001
Fax : +6221 2188 2098 / 2021
Email cs@impack-pratama.com